Cokelat dapat lindungi pria dari serangan jantung - Beruntunglah bagi kalian penggemar
cokelat, terutama cokelat yang bewarna gelap atau biasa disebut Dark Chocolate. Menurut penelitian disebutkan bahwa laki-laki
yang sering mengonsumsi dark chocolate dapat mengurangi risiko serangan
jantung dan stroke. Seperti dilansir dari Daily Mail, studi yang dilakukan oleh
University of Aberdeen Rowett Institute of Nutrition dan Health, Inggris bahwa cokelat
gelap/dark chocolate, 70 persen lebih ampuh
melindungi pembuluh darah laku-laki daripada perempuan.
Platelet
Platelet
Sebuah
komponen dalam darah yang disebut Platelet yang memicu pembekuan darah yang
lebih jinak ketika seorang lelaki rajin mengonsumsi dark chocolate. Artinya,
risiko serangan jantung dan stroke secara signifikan lebih rendah untuk
laki-laki. Ketua tim dalam peneliti tersebut Dr
Baukje de Roos, dia mengatakan hal ini cukup aneh, karena biasanya
perempuan lebih banyak mengonsumsi cokelat daripada laki-laki, tapi ternyata
cokelat memberikan tingkat keberhasilan yang lebih besar pada lelaki. Akan
tetapi, dia masih belum yakin apa yang menyebabkan lelaki yang makan dark
chocolate lebih banyak mendapatkan manfaat kesehatan dibandingkan perempuan.
Dia juga menemukan 70 persen dark chocolate baik untuk laki-laki dan perempuan,
tetapi efek yang baik lebih besar dirasakan oleh laki-laki. Dia juga menduga
hormon memainkan peranan penting dalam keberhasilan mengonsumsi dark chocolate
untuk laki-laki. Akan tetapi, apapun alasannya kita harus tetap rajin
mengonsumsi dark chocolate untuk bisa mengurangi risiko serangan jantung dan
stroke terutama untuk laki-laki.
Adakah yang punya pendapat lain tentang cokelat gelap??
Para
pembaca, baca juga artikel lainnya yaa yang mungkin bermanfaat bagi
anda di bawah ini ^^
Sedikit tambahan aku lihat di buku. Cokelat gelap bisa menyembuhkan diabetes.
BalasHapusoke gan, mksh info tmbahan'a ^^
BalasHapus