Makhluk Salju Yang Masih Misteri

Hai Teman, hari ini saya mau membahas tentang Yeti binatang unik. Sebelumnya sudah pada tahu belum tentang Yeti??kalau belum silahkan dilanjut ya bacanya ^^. Sebenarnya artikel ini saya buat karena terinspirasi dari cerita "The Mumy:Tomb Of The Dragon Emperor". Kalau di cerita tersebut Yeti sebagai penolong untuk membasmi para-para tentara cina yang jahat. Jadi,apakah sebenarnya Yeti itu??Yeti ini adalah binatang primata yang hampir mirip manusia yang tinggal di wilayah pegunungan Himalaya di Nepal dan Tibet. Nama Yeti tersebut umumnya dipakai oleh masyarakat sekitar itu. Dari dahulu sampai sekarang banyak cerita orang yang hilang yang terjadi di Himalaya,dipercaya mereka telah diculik oleh Yeti.


Pada tahun 1832 B.H. Hodgon menulis di sebuah koran. Pada waktu itu rombongannya sedang berjalan di sebelah utara Nepal. Lalu, salah satu pemandu lokalnya mengaku melihat makhluk yang tinggi dan berdiri dengan kedua kakinya. Makhluk itu tubuhnya tertutup bulu yang panjang dan lebat. Hodgon sendiri tidak melihatnya. Lalu, dia menyimpulkan kalau makhluk yang dilihat oleh pemandunya itu adalah seekor orangutan. Kayaknya tidak mungkin kalau orangutan hidupnya di salju.
Jejak Kaki Yeti
Sejumlah jejak kaki dari mahluk legendaris Yeti baru-baru ini ditemukan di lereng-lereng pegunungan Himalaya yang diselimuti salju, yang dilaporkan oleh tim penjelajah Jepang.
Para petualang ini hampir tidak bisa menyembunyikan kegembiraan mereka saat menemukan jejak-jejak kaki yang diperkirakan panjangnya 13 inchi dan lebarnya 8 inchi. Namun, pemimpin tim ini Yoshiteru Takahashi mengatakan, makhluk pemilik jejak kaki itu bukanlah manusia dan juga bukan serigala, rusa atau macan tutul salju. Takahashi menyakini bahwa jejak kaki itu adalah Yeti
Berbagai cerita seputar mahluk Yeti  ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Nepal. Wujud mahluk itu berbentuk setengah manusia, setengah kera yang tinggal di pegunungan Himalaya di mana gunung tertinggi di dunia, Everest.
Masyarakat sains menepis keberadaan mahluk yeti ini dengan mengatakan itu lebih cenderung dari mitos ketimbang fakta, namun Takahashi yakin mahluk itu benar-benar ada.
Jika benar, pastilah usia mahluk itu sudah sangat tua, sebab penampakannya pertama kali dilaporkan pada tahun 1832 oleh orang Inggris James Prinsep yang diberitahukan dari masyarakat lokal adanya mahluk berbulu lebat tinggi.
Takashi yakin jejak kaki berukuran 8 inchi itu adalah milik yeti dan bukan mahluk lain. Dia juga mengklaim pernah melihat Yeti ketika dia pergi menuju pegunungan Himalaya di tahun 2003. Pada ekspedisi itu, dia dan Yeti hanya berjarak 200 yard namun dia yakin dirinya tidak salah melihat.
 Makhluk itu berjalan dengan dua kaki layaknya manusia dan tingginya sekitar 5 kaki. Kini penemuan jejak kaki aneh di salju ini merupakan yang terkini dari sekian ekspedisinya dan membuat Takahashi yakin bahwa Yeti masih hidup dan berkeliaran di puncak-puncak Himalaya.
Meksi sudah menghabiskan 42 hari di Dhaulagiri IV pada ketinggian 25.135 kaki, tim ekspedisi ini gagal mendapatkan benda-benda atau rekaman terkait keberadaan Yeti tersebut.
Tapi Takashi dan timnya akan segera kembali untuk mendapatkan rekaman Yeti. Seandainya mereka bisa mendapatkannya,maka keraguaan selama ini akan sirna
Sekian artikel saya tentang Misteri Yeti. Menurut kalian apakah Yeti itu benar-benar ada???

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Makhluk Salju Yang Masih Misteri"

  1. thax infox, bagus infox..
    oy di tunggu ya kunjung di http://mutiaracabelombok.blogspot.com/

    thx

    BalasHapus
  2. sip (y)
    oke bakalan saya kunjungi~

    BalasHapus