Kapan Dajjal Akan Turun??

Hai,setelah postingan kemaren saya tentang binatang yang akan keluar sebelum hari kiamat, hari ini saya mau membahas tentang 

Kapan Dajjal Akan Turun Ke Bumi??

Dajjal(الدّجّال al-dajjāl) adalah seorang tokoh kafir yang jahat dalam Eskatologi islam, dia akan muncul sepanjang hari kiamat dan tugasnya adalah menyebar fitnah. Menurut Al-Hadist,Nabi SAW bersabda "Sejak    
Allah SWT menciptakan Nabi Adam a.s sampai hari kiamat nanti, tidak ada satu ujian pun yang lebih dahsyat daripada Dajjal.

Rasulullah SAW pernah berbicara mengenai Dajjal "Dia adalah pemuda berambut keriting dan buta mata sebelahnya. Aku bisa mengatakannya seperti Abdul Uzza bin Qathan.
Dajjal

Adapun Biografi mengenai Dajjal sebagai berikut:
  • Dajjal mempunyai cacat fisik pada matanya,dalam beberapa hadist mengatakan bahwa dia hanya mempunyai satu mata. Dia menunggangi seekor kedelai yang mana satu langkah dari keledai tersebut sama dengan satu mil jaraknya. 
  • Terdapat huruf  Kaf  Fa Ra pada dahinya yang artinya "kafir"
  • Dia mempunyai keahlian menipu manusia
  • Dia akan menyatakan dirinya adalah Tuhan dan akan menipu manusia. Ia mengatakan bahwa ia telah bangun dari kematian. Salah satu orang penting akan ia bunuh dan kemudian ia akan menghidupkannya. Sesudah itu Allah akan menghidupkan apa yang ia bunuh tersebut, setelah itu ia tidak memiliki kekuatan ini lagi. Disinilah iman para umat-umat Nabi Adam a.s diuji.
  • Bagi siapa yang percaya dengan dia, maka akan mendapatkan kesenangan dan bagi siapa yang tidak percaya dengannya maka akan menderita kelaparan
  • Dia tidak bisa memasuki kota Mekkah dan Madinah karena dijaga oleh para malaikat
  • Sebagian besar agama islam mengatakan bahwa dia akan muncul di Kota Isfahan
  • Dia akan dibunuh oleh Nabi Isa a.s
Lalu dimanakah sebenarnya Dajjal sekarang??

"Menurut riwayat yang sahih yang disebutkan dalam kitab “Shahih Muslim”, bahwa Dajjal itu sudah muncul sejak beberapa lama. Ia dirantai di sebuah pulau dan ditunggu oleh seekor binatang yg bernama “Al-Jassasah”.  Dari Hadis ini jelaslah bagi kita bahwa Dajjal itu telah ada dan ia menunggu masa yg diizinkan oleh Allah SWT untuk keluar dan menjelajah permukaan bumi ini.  Dia akan muncul dari sebelah Timur bukan dari Barat."

Berapa lama dia akan menjelajahi Bumi?

Dajjal akan menjelajah bumi ini selama 40 hari. 40 hari disini sama dengan, hari pertamanya selama 1 tahun,hari keduanya selama 1 bulan,dan hari ketiganya selama 1 minggu. Lalu sisanya sama dengan hari-hari biasa. Jadi Dajjal menyebar fitnah  selama 14 bulan 14 hari.

Kapan Dajjal akan diturunkan??

Sebelum Dajjal diturunkan, umat islam akan dilanda kemarau selama 3 tahun berturur-turut. Dimana 1 tahun pertama hujan akan berkurang 1/3 dari biasa,tahun kedua akan berkurang sebanyak 2/3,dan tahun ketiga hujan tidak akan turun sema sekali. Umat islam akan mengalami kekeringan. Pada saat itulah Dajjal akan muncul membawa ujian. Maka barang siapa yang percaya bahwa Dajjal itu Tuhan,maka dia berkata pada awan "Hujanlah kamu di daerah ini,lalu hujan pun turun". 

Bedasarkan sebuah hadis yang menceritakan tentang Dajjal. Hadis tersebut menceritakan suatu hari,di saat musim kemarau  Dajjal akan bertanya, "Apakah kamu menginginkan api atau air?" Jika kamu menjawab air, itu bermakna api yang diberikannya, Jika kamu menjawab api, itu bermakna  air yang diberikannya. Kamu akan diberikan air jika kamu mengakui Dajjal adalah Tuhan, namun kamu telah murtad dari agama Allah. Apabila kamu lebih memilih api, tetapi tetap berada di jalan Allah, maka kamu akan dibunuhnya.

Di sebuah riwayat disebutkan bahwa Dajjal akan membawa segunung roti (makanan). Bagi yang tidak percaya dengan dia, maka akan tetap dalam keadaan kelaparan. Dalam hal ini,sahabat Rasulullah bertanya,"Jadi apa yang akan di makan umat muslim pada saat itu wahai Rasulullah?
Nabi menjawab "Mereka akan merasa kenyang dengan bertasbih,bertakbir, dan bertahlil. Jadi itulah sebagai pengganti makanan mereka *H.R IbnuMajah*

Bagaimana kita mendapatkan perlindungan dari fitnah Dajjal?

Nabi Muhammad SAW mengingatkan kepada kaumnya untuk membaca dan menghafal 10 ayat pertama surah Al-Kafhi sebagai perlindungan dari Dajjal dan kalau bisa berlindunglah di kota Mekkah dan Madinah. Dajjal tidak bisa masuk kesana,karena dijaga oleh para Malaikat

Sekian artikel saya tentang Kapan Dajjal akan diturunkan?


Semoga dengan membaca artikel ini, kita bisa tetap berada di jalan Allah SWT dan Rasul-Nya.

Baca artikel lainnya juga yukk ^^

Subscribe to receive free email updates:

8 Responses to "Kapan Dajjal Akan Turun??"

  1. bagus artikelnya gan.. sangat bermanfaat..
    Visit dan follow back blog saya ya.. saya udah follow blog agan tuh.. hehe
    andriansulistiana.blogspot.com

    BalasHapus
  2. sip da,psti saya kunjungi (y)

    BalasHapus
  3. Dajjal udah datang gan, dia merancang dan membantu barat memenangi perang salib.
    Secara resmi dia berkuasa dan memerintah diwakili kerajaan inggris selama 1 hari (1000 tahun) sejak 900-an s/d 1917, kemudian kekuasaan dan pemerintahannya dioper ke AS selama 1 hari (1000 bulan = kurang lebih 83 tahun) sejak 1917-2000.
    Kemudian kekuasaan diserahkan pada israel selama 1 hari (1000 minggu = kurang lebih 21 tahun) sejak tahun 2000 kemarin yang akan membawa puncak kekuasaan Dajjal kira2 pada tahun 2021-2023.
    PD III akan berkobar selama 36 hari sisa kekuasaan dajjal dimuka bumi ini, jutaan bahkan milyaran korban manusia akan dipersembahkan untuk dajjal oleh para pengikut setianya (illuminati, freemason, dkk).

    BalasHapus