Alam Pikiran Manusia dan Rasa Keingintahuannya

Alam Pikiran Manusia dan Rasa Keingintahuannya - Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna di antara makhluk ciptaan-Nya yang lain. Alasan manusia adalah makhluk yang paling sempurna karena manusia mempunyai akal dan pikiran. Itulah yang membedakan kita sebagai manusia berbeda dengan makhluk penghuni bumi yang lain. Akan tetapi,manusia juga mempunyai keterbatasan fisik seperti ukuran,kekuatan,kecepatan, dan pancaindra bila dibandingkan dengan makhluk yang lain. makhluk yang lain tersebut dibagi menjadi 2 bagian,antara lain:

  • Makhluk/benda mati(anorganis) tidak mempunyai perilaku dan tunduk pada hukum alam. Saya mengambil contoh seperti es. Es akan mencari jika dipanaskan pada temperatur yang tinggi. Pernahkah kalian es akan membeku dalam suhu yang tinggi??jawabannya tentu saja tidak. Karena hal tersebut sudah merupakan hukum alam atau hal yang lain seperti air. Jika kalian memasukkan air ke dalam wadah seperti gelas,tentu air akan mengikuti wadah gelas tersebut. Coba kalian bayangkan jika air mempunyai hak dan dia tidak mau mengikuti wadah gelas tersebut.....
  • Makhluk/benda hidup(organis) mempunyai perilaku yang bervariasi seperti tanaman,hewan,dan manusia.
A. Kelebihan Manusia Dibandingkan Makhluk Yang Lain
  1. Manusia sebagai makhluk yang berfikir dan bijaksana (homo sapiens)
  2. Manusia sebagai pembuat alat karena sadar keterbatasan inderanya dan sehingga perlu bantuan peralatan untuk keperluan hidupnya (homo faber)
  3. Manusia dapat berbicara (homo languens)
  4. Manusia dapat bermasyarakat (homo sosius)
  5. Manusia mengadakan usaha (homo economius)
  6. Manusia berkepercayaan dan beragama (homo religious)
Coba bayangkan jika semua makhluk selain manusia bisa melakukan hal di atas??

B. Rasa Ingin Tahu Manusia

Manusia mempunyai naluri,nalari, dan nurani. Dengan adanya nalari, manusia dapat melakukan penalaran berdasarkan pemikiran yang logis dan analisis. Berbeda dengan binatang yang hanya mempunyai naluri seperti memperoleh makanan,berkembang biak,dan mempertahankan diri dari pemangsa. 
Rasa ingin tahu manusia akan sesuatu terus berkembang (curiousty), sedangkan makhluk yang lain rasa keingintahuannya tidak akan berkembang (idle curiousty). Secara sederhana perkembangan rasa ingin tahu dimulai dari pertanyaan apa atau "what" tentang sesuatu, lalu dilanjutkan dengan pertanyaan bagaimana atau "how" dan mengapa atau "why". Saya akan memberikan contoh sederhana;
  • ketika kalian berumur 2 tahun atau setidaknya sudah mulai bisa berbicara,pasti kalian akan bertanya benda apa itu??kita ambil contoh pensil. lalu ketika kalian masuk TK,biasanya kalian akan bertanya   bagaimana cara menggunakan pensil??dan terakhir ketika kalian mulai beranjak dewasa,maka akan muncul pertanyaan mengapa pensil dapat digunakan sebagai menulis. Seperti itulah rasa ingin tahu manusia yang terus berkembang. Tidak mungkin ketika kalian dewasa bertanya bagaimana cara menggunakan pensil??rasanya hal tersebut sudah tidak perlu ditanyakan lagi. 
Saya rasa sekian artikel tentang rasa ingin tahu manusia terhadap suatu hal,semoga dapat membantu ^^
artikel ini saya buat berdasarkan buku IKD. Terima kasih sudah membaca
Baca artikel lainnya juga ya tentang Evolusi Manusia dan Uang vs Amal

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Alam Pikiran Manusia dan Rasa Keingintahuannya"

Posting Komentar